Google Search Central Blog

Loading

Sejarah Singkat TIKI Dan Perkembanganya !

Bagikan

GolekTruk — TIKI adalah perusahaan jasa pengiriman terkemuka di Indonesia, berdiri pertama kali di Jakarta pada tahun 1970. Perusahaan ekspedisi yang satu ini adalah salah satu jasa angkutan terbaik yang ada di Indonesia dan telah mencetak banyak sekali prestasi. Mari simak sejarah tentang TIKI sampai tuntas!

Logo TIKI

Sejarah TIKI

TIKI dimulai pada tahun 1970 di Jakarta. Perusahaan dengan nama resmi  PT. Citra Van Titipan Kilat ini terkenal di kalangan masyarakat indonesia sebagai salah satu perusahaan jasa ekspedisi yang memiliki perjalanan panjang setelah Pos Indonesia. Selain itu perusahaan ini juga yang melahirkan perusahan kurir besar lainnya, sehingga erat kaitannya dengan sejarah JNE.

Di tunjang dengan jaringan yang tersebar luas di Indonesia. Jaringan TIkI yang awalnya hanya mencapai kota Pangkal Pinang (Sumatera), Semarang (Jawa Tengah) dan Surabaya (Jawa Timur}. Saat ini telah memiliki 500 kantor perwakilan TIKI di seluruh pelosok nusantara, yang mana dengan jaringan luasnya menunjang pelayanan bagi siapa saja tanpa terbatas dengan lokasi pengirim paket dan penerima.

Foto alternatif scaled 1

Perjalanan TIKI Dari Masa ke Masa

TIKI merupakan sebuah perusahaan yang bergerak dibidang jasa pengiriman barang. Perusahaan ini didirikan oleh Alm. Bpk Soeprapto Soeparno dan Ibu Nuraini Soeprapto pada 1 September 1970 yang juga bertindak sebagai pemegang saham perusahaan. Pada tahun 1972, perusahaan ini melakukan restrukturisasi manajemen dengan bekerja sama dengan Alm. Irawan Saputra, Gideon Wiraseputra dan Raphael Rusmadi yang kemudian juga menjadi pemegang saham.

Dengan adanya perubahan Manajemen dan Permodalan yang baru, serta adanya pertumbungan dan peningkatan ekonomi yang baik di Indonesia, maka membawa usaha TIKI berkembang dengan pesat dan secara bertahap mulai mengembangkan usahanya dengan mendirikan cabang-cabang utama di setiap Ibukota Propinsi di Indonesia. Dalam waktu satu setengah tahun, TIKI sudah tersebar dan menjangkau dan melayani jasa titipan ke seluruh wilayah Indonesia dan Mancanegara.

Selain itu, dengan semakin berkembangnya TIKI dan semakin tumbuh kepercayaan masyarakat kepada TIKI, maka TIKI berkembang mendirikan beberapa anak perusahaan sebagai bagian dari TIKI Group, yaitu:

  1. TKS (Titipan Kilat Soeprapto), bergerak pada bidang cargo
  2. TIKITA (TIKI Wisata), bergerak di bidang travel dan wisata
  3. TIKINDO (TIKI Logistik), bergerak pada layanan logistik
aktivitas trucking jasa pengiriman tiki

Apa Sajakah Layanan TIKI?

Sejak awal berdiri, TIKI telah memiliki visi dan misi sebagai perusahaan jasa yang amanah dan professional dalam melayani kebutuhan pelanggan.  Sebagai perintis usaha & pionir yang sangat berpengalaman di bidangnya, TIKI selalu berupaya mengerti dan melayani sepenuh hati dengan mewujudkan harapan pelanggan akan keamanan, fasilitas, efektivitas, efisiensi dan tanggung jawab dalam menangani setiap pengiriman barang.

Hal ini terbukti dengan banyaknya jenis layanan yang juga memiliki ribuan personil terlatih dan armada
transportasi yang mampu menjangkau seluruh wilayah kepulauan. Layanan yang diberikan TIKi adalah sebagai berikut:

  • ECO (Economy) – Merupakan layanan pengiriman paling murah dengan prioritas paling rendah. Biasanya estimasi waktu pengiriman yang dibutuhkan adalah 6-7 hari.
  • REG (Reguler) – Jenis pengiriman yang biasa dan paling sering digunakan. Estimasinya untuk sesama kota besar dalam satu pulau biasanya memakan waktu selama 2-4 hari kerja.
  • ONS (Over Night Services) – Adalah jenis layanan pengiriman paling mahal tarifnya. Hal ini dikarenakan cepatnya kiriman paket yang hanya memakan esrimasi waktu selama 1 hari.
  • TDS (Two Days Services) – Jenis pengiriman barang yang dengan estimasi sampai dalam 2 hari.
  • SDS (Same Day Services) – Kiriman paket anda akan sampai pada hari yang sama. Hal ini hampir sama dengan layanan SDS, namun anda harus datang dipagi hari agar paket dapat dikirim dihari yang sama.
  • HDS (Holiday Services) – Layanan pengiriman pada hari libur nasional. Namun menurut ketentuannya hanya berlaku pada hari libur pertama untuk libur yang berurutan. Tidak berlaku untuk hari raya Lebaran, Nyepi (untuk kota tertentu) dan hari Kemerdekaan 17 Agustus.
  • INT (International) – Layanan pengiriman ke mancanegara. Anda tentunya dapat menggunakan layanan ini untuk mengirimkan barang ke luar negeri.

Kesimpulan

Bagaimana perjalanan waktu kita dalam menyusuri sejarah dari TIKI? Menyenangkan? atau sobat langsung memiliki tujuan untuk ikut terjun dalam bisnis ekspedisi? Tenang sobat dapat melakukanya dan tentunya dengan cara yang lebih canggih yaitu dengan memasarkan jasa angkutan sobat di GolekTruk.

Dan tidak berhenti sampai di situ, GolekTruk juga siap untuk membantu sobat semua dengan cara mempertemukan jasa angkutan sobat dengan pengirim muatan secara langsung di platform GolekTruk!

Posting armada sobat di GolekTruk melalui aplikasi atau website GolekTruk sekarang juga dan rintis usaha jasa angkutan sobat dengan cara lebih efisien, cepat dan praktis !

Untuk sobat yang memiliki pendapat atau saran armada lain tolong tulis di kolom komentar ya agar dapat membantu sobat-sobat lainnya.

Cuma di GolekTruk, anda bisa menikmati kemudahan dalam mencari armada, manfaatkan armada kosong agar harga pengiriman barang Sobat makin terjangkau !

GolekTruk, Cari, Muat, Jalan. Praktis kan?

Cek website kami di golektruk.com atau download aplikasi GolekTruk di playstore.


Bagikan
svg

Apa yang Anda pikirkan?

Lihat Komentar / Tinggalkan Komentar

Leave a reply

svg